Suami, Jangan Tertawakan Istrimu Meski Sekarang Sudah Gemuk dan Jelek

loading...
loading...
Sebagai seorang suami pasti lah ingin memiliki istri yang cantik, langsing dan indah bentuknya. Tapi, tidak selamanya istri bisa selalu cantik, langsing dan seksi.
Setelah melahirkan biasanya ada sebagian wanita yang mengalami kenaikan berat badan yang sangat banyak. Ini bisa membuat tubuhnya menjadi gemuk dan tidak seksi sehingga terlihat jelek.
Suami sering mengatai istrinya saat istrinya sudah gemuk dan jelek. Padahal, suami harus tahu bahwa istri makan banyak, dan sering makan itu karena bayinya telah mengisap makanan didalam perutnya lewat ASI sehingga ibu terus merasa lapar lagi, lagi dan lagi.
Para suami sebaiknya pahami istrimu, perutnya buncit bukan karena kemauannya. Ingatlah dia sudah rela hamil selama 9 bulan dan otomatis kehamilan itu membuat perutnya melebar, sehingga mudah buncit setelah melahirkan.
Istri mu ingin langsing tapi terkadang anak-anakmu tak menghabiskan makanannya sehingga istrimulah yang harus menghabiskannya. Ia ingin langsing tapi ia tak sempat meluangkan waktunya untuk berolahraga karena harus bekerja di rumah, menjaga anak serta melayani mu.
Istri memiliki banyak alasan untuk tidak langsing. Seharusnya para suami bisa memaklumi itu. Jika ingin istrimu langsing seperti pertama menikah, berilah ia dorongan untuk melakukan diet sehat. Bantu dia merawat anak agar ia memiliki waktu luang untuk berolahraga.
Jangan sekali-sekali kamu protes pada kegemukannya. Karena itu membuat hati istri kamu merasa sedih dan galau.
Sumber: inafeed.com

loading...
loading...
close